IndonesiaBicara-Jakarta, (05/01/10). Wakil Ketua Pansus Hak Angket Pengusutan Kasus Bank Century DPR RI Yahya Sacawiria membantah adanya ‘pesan khusus’ dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada fraksinya dalam pemeriksaan mantan Deputi Gubernur Bidang Pengawasan Bank Indonesia Aulia Pohan yang akan digelar pagi ini, Selasa (05/01).
Besan Presiden SBY yang tengah menjalani hukuman dalam kasus aliran dana Yayasan Pengembangan Perbankan Indonesia (YPPI) akan dimintai keterangan oleh Pansus seputar merger Bank Century tahun 2001. “Tidak ada satu kata pun dari Pak SBY untuk mem-back-up. Sepatah katapun tidak ada. Beliau menghormati aturan main, menegakkan aturan hukum yang berlaku,” ungkap politisi Demokrat ini.
Selanjutnya, demi menghindari anggapan publik bahwa Demokrat melindungi Aulia, Yahya akan menyerahkan porsi pimpinan rapat kepada pimpinan lain. “Rapat akan dipimpin Pak Mahfud (PKS) untuk menghindari (angapan ada) batu di balik udang,” katanya.
“Demokrat tetap konsisten, bergerak sesuai niat awal pansus membuka seterang benderang, akan kritis, santun dan elegan,” tandasnya lagi. (Sur)
Komentar