IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

Warga Kemiren dan Kamongan Tolak Penambangan Pasir Liar

IndonesiaBicara – Kab. Magelang (4/9). Sekitar 150 warga Kemiren dan Kamongan, pagi tadi, melakukan aksi menolak penambang pasir liar. Aksi yang dipimpin langsung oleh Kades Kemiren, Yusuf Herlambang, sempat diwarnai insiden perusakan sebuah truk milik penambang liar. Truk ini dipecah lampu-lampunya dan seluruh ban digembosi.

Warga sudah tidak sabar melihat ulan para penambang liar yang merusak jalur lahar, karena penambang liar tersebut mengambil pasir di lereng-lereng jalur lahar jika gunung Merapi meletus.

Selain itu, penambangan liar ini juga merusak lingkungan dan merusak area dimana banyak tumbuh pohon-pohon pinus. Akibat ulah mereka, banyak pohon pinus yang tumbang. Warga juga sempat menangkap seorang penambang liar, berinisial NP, warga Purworejo, yang kemudian diserahkan kepada pihak kepolisian.

Jalan menuju tambang pasir pun disegel oleh warga dengan membuat lubang besar di jalan tersebut sehingga tidak bisa dilalui truk. (Hidayat, Magelang)

1 komentar untukWarga Kemiren dan Kamongan Tolak Penambangan Pasir Liar

  • asss. aku boleh g minta foto2 penambangan pasir liar yan g ada di magelang? soalnya aku ada tugas dari kampus dan aku ngambil tentang penambangan pasir di gunung merapi di magelang… dan aku mau tanya emangnya pemerintah kabupaten magelang engga mengusut masalah ini? dan kapan mulai diketahuinya ada penambangan pasir liar tersebut.., makasih yach. kalo bisa balasnya ke email aku aja yach. please….

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 4 + 10 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.