IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

Pertemuan Segitiga: Pemprop Bengkulu, Kedubes Australia dan Perwakilan Imigran Gelap

Indonesiabicara-Bengkulu, 16 Juni 2009. Keinginan 46 imigran gelap Afghanistan bertemu dengan Kedubes Australia akhirnya terpenuhi, namun demikian hasilnya tidak sesuai dengan keinginan mereka. Hadir dalam pertemuan tersebut antara lain 2 orang perwakilan dari Kedubes Australia, Gubernur Bengkulu, H. Agusrin M. Najamudin dan 4 orang perwakilan imigran serta sejumlah pihak terkait. Selesai rapat koordinasi Agusrin menyatakan, sampai saat ini Kedubes Australia hanya bisa menampung dan mendengarkan keinginan para imigran untuk memperoleh suaka dari Australia. Menurutnya, sangat sulit bagi para imigran mengungsi ke Australia, namun demikian Pemerintah Propinsi (Pemprop) Bengkulu bersedia menampung sementara ke-46 imigran gelap tersebut. Pemprop Bengkulu akan berusaha untuk melayani mereka sesuai dengan kemampuan dan dengan alasan kemanusiaan. Sementara itu, salah seorang perwakilan imigran mengatakan, mereka memiliki 2 pilihan dalam menentukan nasibnya yaitu, bertahan di Afghanistan dengan kemungkinan mati ditangan tentara Taliban dan keluar dari Afghanistan. Menurutnya tujuan mereka adalah Pulau Chrismas yang dekat dengan Pulau Enggano. (oddy)

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 15 + 5 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.