IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

Pencurian Kabel Milik PT AXIS

Indonesiabicara.com – Deli Serdang (25/07/12) Kabel Feeder PT. AXIS di kawasan Jalan Jamin Ginting Desa Bingkawan, Kecamatan Sibolangit, Deli Serdang  raib diembat maling. Peristiwa itu diketahui, Kamis (19/07/12) , dan baru dilaporkan oleh Juniarto Sirait (27) selaku FM. Engineer PT. AXIS ke Polsek Pancurbatu, Senin (23/7) sore.

Dalam laporannya kepada polisi, pria yang tinggal di Jalan Setia Budi Gang Bahagia  No. 4 B Kelurahan Tanjung Sari, Kecamatan Medan Selayang ini mengatakan, Kamis dinihari sekira pukul

Sekitar pukul 01.00 WIB lalu, dia mendapat laporan via HP dari pusat Jakarta kalau kabel Feeder di site Bingkawan perlu diperiksa karena mengalami masalah.  Lalu, sekira pukul 02.00 Wib, Juniarto menghubungi petugas jaga site AXIS di Bingkawan melalui HP untuk mencek kebenarannya.

Setelah diperiksa ke lokasi, ternyata informasi dari pusat tersebut benar adanya. Kabel Feeder milik PT. AXIS sepanjang 40 meter senilai Rp 4 juta sudah hilang.

Awalnya, petugas jaga site berusaha mencari tahu siapa pelaku pencurian kabel pemancar jaringan telepon seluler itu. Namun, meski telah beberapa hari dicari, tapu membuahkan hasil. Akhirnya, Juniarto bersama petugas jaga site itu pun membuat laporan ke polisi.

Kapolsek Pancurbatu Kompol Darwin Sitepu melalui Kanit Reskrim Iptu Gunawan saat dikonfirmasi, membenarkan adanya laporan terkait kasus pencurian kabel Feeder milik PT. AXIS yang terbuat dari bahan tembaga itu. “Kita masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasusnya. Mudah-mudahan dalam waktu dekat pelakunya bisa ditangkap,” ujar Gunawan. (H3rd4)

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 10 + 12 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.