IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

PD Tolak Usul Hadirkan SBY di Pansus

IndonesiaBicara.com-Jakarta (04/01/10). Partai Demokrat menolak usulan agar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dihadirkan di Pansus Angket Bank Century. Menurut mereka, SBY tidak terkait dengan proses kebijakan di balik bail out Bank Century.

“Konteks kebijakan atau apapun tidak terkait Pak SBY. Kalau ada ide menghadirkan SBY di depan Pansus, saya kira itu diada-adakan,” kata Ketua Fraksi Partai Demokrat Anas Urbaningrum sebelum rapat paripurna di DPR, Senayan, Jakarta, Senin (04/01).

Menurut Anas, peran Mantan Ketua UKP3R Marsilam Simanjuntak yang ikut dalam rapat Komisi Stabilitas Sektor Keuangan (KSSK), sudah dijelaskan. Jika ada wakil pemerintah yang dipanggil Pansus, dia adalah Menkeu Sri Mulyani.

“Kalau diperlukan, tanya Sri Mulyani,” cetus Anas.

Anas menjelaskan, yang harus dipanggil Pansus adalah berbagai pihak yang bisa diminta keterangan terkait kebijakan dan substansi. Mereka adalah para pejabat yang memiliki data, informasi dan fakta.

“Pak SBY tidak terkait itu,” pungkas Anas.(pri)

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 15 + 14 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.