IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

Polres Kota Tangerang Berhasil Meringkus Perampok SPBU

Kapolres Kota Tangerang, Kombes Pol Bambang Priyo Andogo saat memberikan keterangan seputar perampokan SPBU.

IndonesiaBicara-Tigaraksa, (16/10/12). Kelompok perampok yang melakukan aksinya  di SPBU No. 3415704 di Jalan Raya Bojong Pemda, Kampung Bugel, Kelurahan Kadu Agung, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang pada Senin (15/10), akhirnya dapat di ringkus oleh Tim Buser Polres Kota Tangerang dengan waktu hanya 16 jam.

Kapolres Kota Tangerang, Kombes Pol Bambang Priyo Andogo mengatakan, bahwa dari enam tersangka yang melakukan aksi perampokan di SPBU Kp.Bugel, Kec.Tigaraksa saat ini sudah mulai tertangkap tiga orang pelaku perampokan dan saat ini pihak Kepolisian sedang melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk dapat menangkap semua tersangka perampokan, ujar Kapolres.

“Terungkapnya kasus perampokan ini  berkat adanyan sikap kooperatif para saksi dan korban dalam memberikan keterangan kepada pihak kepolisan,” jelas Kapolres.

Ketiga perampok dengan inisial AA, SG dan AD dapat diringkus di tiga tempat berbeda. AA dapat diringkus di depan Kantor DPRD Kab.Tangerang, SG diringkus di rumah mertua dan AD dapat diringkus oleh Tim Buser di rumah tersangka yang merupakan salah satu satpam dari SPBU tersebut.

Kapolres menambahkan, bahwa kelompok perampok mengunakan modus masuk bersama-sama dengan melewati akses belakang SPBU dengan memanjat tembok dibantu dengan menggunakan tangga dan kursi kayu, dan selanjutnya para perampok mengikat dan menutup mata para korban dengan menggunakan lakban dan dilanjutkan dengan mengacak-ngacak kantor SPBU dan menemukan sejumlah uang yang memang akan digunakan untuk melayani penjualan BBM pada pagi hari, tambah Kapolres.

“Untuk menjadi barang bukti, pihak Kepolisian saat ini menyita berupa uang Rp400 ribu, beberapa senjata tajam, kendaraan roda dua jenis Yamaha Jupiter MX dan handphone milik tersangka”, pungkas Kapolres. (Aditya/*)

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 14 + 12 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.