IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

Pertemuan SPBI Jakarta Dengan Karyawan Tokyo Joe Indonesia

IndonesiaBicara-Jakarta, (08/10/11). Belasan mantan karyawan Restoran Jepang Tokyo Joe Indonesia mendatangi Sekretariat Solidaritas Perjuangan Buruh Indonesia (SPBI) Jakarta. Mereka datang untuk mengadukan nasib mereka yang belum mendapatkan Uang Pesangon semenjak restoran tempat mereka bekerja ditutup.

Restoran Jepang Tokyo Joe Indonesia yang terletak di Hotel Nikko Jakarta berhenti beroperasi semenjak Januari 2011. Para karyawan Tokyo Joe Indonesia yang berjumlah ± 22 orang diberitahukan untuk “berhenti masuk kantor” oleh pihak manajemen tanpa memberikan surat pemberhentian. Hal tersebut disampaikan oleh Tim Advokasi SPBI Jakarta, “ Bung” Yudha.

Semenjak Januari 2011 pihak karyawan telah berkali-kali mendatangi kantor manajemen Tokyo Joe Indonesia dan kantor kuasa hukum manajemen untuk melakukan mediasi, akan tetapi para karyawan hanya diberikan janji-janji saja dan terkesan di “ping-pong”.

Salah satu perwakilan karyawan yang tidak ingin disebutkan namanya, mengatakan jika pihak manajemen dan kuasa hukumnya tidak memberikan tindakan riil terhadap tuntutan para karyawan, maka mereka akan melakukan aksi demo dan membawa perkara ini ke Pengadilan Hubungan Industri. (*)

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 9 + 7 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.