IndonesiaBicara-Mataram, (310/01/11). Puluhan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Mataram (UMM) yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Untuk Perubahan (AMUP) melakukan aksi unjuk rasa di Narmada Convention Hall (NCH) Mataram menyikapi kegiatan Rapat Kerja UMM yang diselenggarakan disana.
Dalam aksinya, para pengunjuk rasa menolak Raker UMM yang berlangsung di tempat yang mewah dan tidak memberikan kontribusi nyata bagi mahasiswa. Massa yang menuntut untuk bertemu dengan Rektor UMM kecewa sebab Kampus UMM mengutus Pembantu Rektor yang juga merupakan Ketua Panitia Raker UMM, Kamaludin. Para pengunjuk rasa menutup diri untuk berdialog dengan Kamaludin dan memutuskan untuk mengakhiri unjuk rasa.
Kamaludin yang kemudian diwawancarai oleh sejumlah wartawan mengatakan Raker UMM dilaksanakan di NCH dimaksudkan agar para peserta dapat lebih fokus dan konsentrasi dalam pencapaian tujuan. Menurutnya, Raker UMM kali ini bertujuan untuk menyempurnakan buku pedoman UMM serta rencana strategis, operasional dan pengembangan dimana semuanya ditujukan untuk kemajuan UMM. (Ary)
Komentar