IndonesiaBicara - Jurnalisme Independen Rakyat Indonesia

Aliansi Mahasiswa UIN Ciputat Tolak ISIS

IndonesiaBicara.com-CIPUTAT (18/09/14), Penolakan faham ISIS di Kampus UIN Syarif Hidayatullah Ciputat Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus berlanjut, kali ini penolakan berasal dari mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah.

Mereka menggelar aksi damai disekitaran Kampus UIN Syarif Hidayatullah, dengan membawa spanduk dan poster yang bertuliskan “Aliansi Mahasiswa UIN Menolak Islam Anti NKRI” dan “UIN bukan sarangnya radikalisme agama”.

Salahsatu mahasiswa mengutarakan bahwa mahasiswa menolak Islam yang anti NKRI, karena perdebatan Pancasila itu Islam atau bukan merupakan perdebatan klasik yang selalu hangat.

“Pancasila bukan Islam secara literal tetapi esensianya adalah Islam. Islam bukan hanya untuk muslim saja, tetapi untuk kemaslahatan umum termasuk di dalamnya agama lain”, ucap salahsatu mahasiswa Rafsan.

Keterlibatan UIN sebagai tempat pendeklarasian gerakan yang mendukung ISIS yang dilakukan di Syahida Inn membuktikan kampus Islam sebagai sasaran bagi kelompok garis keras.

“Kelompok garis mencederai dan merusak NKRI dan bertentangan dengan Pancasila. Oleh karena itu Aliansi Mahsiswa UIN Syarif Hidayatullah menolak keras ideologi dan gerakan yang ada di kampus yang menolak Pancasila dan merusak NKRI”, ucapnya lagi. (Rif/Rin)

Tinggalkan Balasan

 

 

 

Anda dapat menggunakan penanda HTML berikut

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

What is 15 + 8 ?
Please leave these two fields as-is:
PENTING! Untuk melanjutkan Anda harus menjawab pertanyan di atas.